KUTARAJAPOST.COM – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tani Merdeka Indonesia Kabupaten Pidie turut ambil bagian dalam kegiatan panen raya yang berlangsung di Gampong Pulo Mesjid, Kecamatan Tiro, Kabupaten Pidie.
Ketua DPD Tani Merdeka Indonesia Kabupaten Pidie, Sabirin, mengatakan keikutsertaan pihaknya dalam panen raya ini sebagai bentuk dukungan nyata terhadap program ketahanan pangan di daerah.
“Panen raya ini jadi momentum penting bagi kami. Ini bukan hanya soal panen, tapi juga soal semangat dan kerja bersama untuk memajukan pertanian Pidie,” ujar Sabirin.
Sebanyak 50 anggota Tani Merdeka Indonesia Kabupaten Pidie ikut hadir dalam kegiatan tersebut. Mereka menyaksikan langsung proses panen yang kini mulai menggunakan alat modern seperti combine harvester.
Menurut Sabirin, penggunaan alat panen modern menjadi bukti bahwa pertanian di Pidie mulai bertransformasi.
“Kita ingin pertanian kita tidak ketinggalan zaman. Maka penting bagi petani untuk terbuka pada teknologi,” katanya.
Tani Merdeka Pidie, kata dia, akan terus mendampingi dan mendorong petani agar terus berinovasi.
“Kami akan selalu ada di tengah-tengah petani, membantu dan memajukan pertanian bersama-sama,” tutupnya. []